Maroko Catat Sejarah, Juara Piala Dunia U-20 2025 Usai Kalahkan Argentina 2-0

2025-10-20 12:23:45 By Ziga

Maroko mencatatkan bab baru dalam sejarah sepak bola dunia setelah berhasil merebut gelar juara Piala Dunia U-20 untuk pertama kalinya, tepatnya pada edisi 2025.

 

Dalam laga final yang berlangsung di Estadio Nacional Julio Martínez Prádanos, Santiago, Chile, pada Senin (20/10/2025) pagi WIB, skuad muda Singa Atlas tampil luar biasa dengan menaklukkan Argentina lewat skor meyakinkan 2-0.

 

Sosok kunci kemenangan Maroko adalah Yassir Zabiri, yang tampil bersinar dengan mencetak dua gol di babak pertama. Gol pembuka Zabiri tercipta pada menit ke-12 melalui tendangan bebas indah yang tak mampu dihalau kiper Argentina, Santino Barbi.

 

Tak cukup sampai di situ, Zabiri kembali menambah keunggulan pada menit ke-28 setelah menyambut umpan akurat dari Othmane Maamma, sekaligus memastikan Maroko mengukir sejarah sebagai kampiun dunia U-20 untuk pertama kalinya.